Peluang Usaha Kuliner Kentang Goreng Spiral
Peluang Usaha Kuliner Kentang Goreng Spiral, Bisnis makanan selalu saja memberikan peluang bagi siapa saja yang mau berkreasi dan menemukan inovasi
Kentang Goreng Spiral (ulir) |
Di sekeliling kita banyak sekali kita temukan pengusaha olahan dari bahan singkong. Mulai dari singkong keju, lalu keripik singkong, hingga kue-kue lain yang menggunakan bahan singkong. Tapi meski banyak penjual makanan yang berbahan singkong, namun tetap saja olahan singkong tersebut sukses terjual.
Demikian pula dengan bahan kentang. Kentang, sekilas sama dengan singkong, yaitu sama-sama mengandung karbohidrat dalam jumlah banyak. Makanan dengan bahan dasar kentang pun sama banyaknya dengan olahan singkong. Hampir di setiap toko makanan atau supermarket menjual makanan yang berbahan kentang.
Search keyword: bisnis kentang goreng, franchise montato kentang, franchise kentang goreng, usaha french fries, bisnis french fries
Meski semua serba kentang, siapa pun tidak akan pernah bosan untuk mengonsumsi makanan yang bahannya menggunakan kentang jika dibuat dalam bentuk dan rasa yang berbeda. Sensasi rasa dan penampilan kentang dalam olahan yang bervariasi serta unik, mampu mengusir pecinta kentang mengalami kebosanan.
Belum lama ini sedang berkembang produsen keripik kentang, hingga muncul keripik kentang dengan berbagai rasa. Selanjutnya, sebuah inovasi baru yang tak kalah menarik untuk dijadikan inspirasi ide dalam membuka usaha, yaitu Kentang Goreng Spiral.
Kentang Goreng Spiral adalah kentang yang dipotong secara spiral, kemudian digoreng dan diberi bumbu dengan aneka rasa. Ide ini sangat menarik. Sebenarnya, tidak jauh beda dengan kentang goreng yang selama ini telah banyak dikenal orang, yaitu kentang yang disajikan dalam bentuk panjang-panjang kemudian dicocolkan dengan saos tomat atau saos sambal.
Aroma kentang yang khas ketika digoreng, dengan rasa gurih dan renyah yang dihasilkan oleh kentang goreng spiral menjadian makanan ini disukai oleh banyak orang. Mulai dari anak-anak, remaja, tak ketinggalan orang dewasa semua menyukainya.
Belum lama ini sedang berkembang produsen keripik kentang, hingga muncul keripik kentang dengan berbagai rasa. Selanjutnya, sebuah inovasi baru yang tak kalah menarik untuk dijadikan inspirasi ide dalam membuka usaha, yaitu Kentang Goreng Spiral.
Kentang Goreng Spiral adalah kentang yang dipotong secara spiral, kemudian digoreng dan diberi bumbu dengan aneka rasa. Ide ini sangat menarik. Sebenarnya, tidak jauh beda dengan kentang goreng yang selama ini telah banyak dikenal orang, yaitu kentang yang disajikan dalam bentuk panjang-panjang kemudian dicocolkan dengan saos tomat atau saos sambal.
Aroma kentang yang khas ketika digoreng, dengan rasa gurih dan renyah yang dihasilkan oleh kentang goreng spiral menjadian makanan ini disukai oleh banyak orang. Mulai dari anak-anak, remaja, tak ketinggalan orang dewasa semua menyukainya.
Bukan itu saja, tampilan kentang yang unik dapat menarik perhatian siapa pun yang melihatnya. Ditambah lagi, tekstur garing yang tampak dari luar sangat memikat siapa pun untuk menikmatinya.
Modal untuk menjalankan usaha kuliner kentang goreng spiral ini tergolong sangat murah. Produsen hanya memerlukan alat untuk memotong kentang spiral atau ulir, dan alat untuk menggoreng saja. Alat untuk menggoreng juga tidak dibutuhkan dalam bentuk khusus. Sama dengan alat penggorengan yang biasa kita pakai sehari-hari.
Modal untuk menjalankan usaha kuliner kentang goreng spiral ini tergolong sangat murah. Produsen hanya memerlukan alat untuk memotong kentang spiral atau ulir, dan alat untuk menggoreng saja. Alat untuk menggoreng juga tidak dibutuhkan dalam bentuk khusus. Sama dengan alat penggorengan yang biasa kita pakai sehari-hari.
Sementara bumbu-bumbu dapat dengan mudah kita peroleh di toko penjualan bahan kue. Berikut adalah bahan-bahan yang dibutuhkan dalam membuat kentang goreng spiral:
- Alat pemotong kentang spiral, tusuk sate
- Kentang yang berbentuk bulat lonjong
- Tepung terigu
- Bumbu halus (Ada bermacam rasa yang bisa dibeli di toko bahan kue)
- Minyak goreng
- Mayones
- Garam
Cara pembuatannya pun tidak sulit, yaitu setelah kentang dipotong, lalu ditusuk dengan tusuk sate. Setelah itu kentang digoreng hingga kering, dan disajikan dengan taburan bumbu serta saos tomat.
Strategi Operasional Bisnis Kentang Goreng Spiral
- Carilah tempat untuk membuka usaha ini di tempat yang dekat dengan keramaian. Lakukan survey untuk melihat karakteristik masyarakatnya. Baik juga di dekat kampus, sekolah mal, maupun di area perumahan yang ramai penduduk.
- Jika tidak memungkinkan untuk menjaganya sendiri, sebaiknya carilah pegawai yang sebelumnya sudah Anda training.
- Lakukan promosi untuk meningkatkan omzet penjualan.
- Untuk mengembangkan usaha yang telah berjalan, ada baiknya Anda membuka penawaran untuk bekerja sama dengan sistem waralaba.
Deskripsi Keuntungan Bisnis Kuliner Kentang Goreng Spiral
- Harga per porsi Rp 7.000
- Asumsi target penjualan per hari 50 porsi
Prediksi pendapatan per bulan:
- 30 x Rp 7.000 x 50 = Rp 10.500.000
Modal awal yang dibutuhkan untuk menjalankan usaha kentang goreng spiral sebesar Rp 8.900.000. Sementara pendapatan per bulan rata-rata sebesar Rp 10.500.000.
Berdasarkan pendapatan yang diperoleh dapat diprediksi keuntungan rata-rata per bulan adalah sekitar satu juta. Ini berlaku untuk satu gerobak. Jika lebih dari satu gerobak, maka keuntungan yang diperoleh akan lebih banyak lagi.
Berdasarkan pendapatan yang diperoleh dapat diprediksi keuntungan rata-rata per bulan adalah sekitar satu juta. Ini berlaku untuk satu gerobak. Jika lebih dari satu gerobak, maka keuntungan yang diperoleh akan lebih banyak lagi.
Hambatan dan Saran Dalam Bisnis Kentang Goreng Spiral
- Sebaiknya mendirikan usaha ini di tempat yang dilewati banyak orang atau pusat keramaian.
- Buatlah design gerobak yang menarik dengan gambar, tulisan, serta warna yang mudah dikenali, agar orang tertarik untuk mencoba produk.
- Bereksperimenlah dengan membuka counter di beberapa tempat, agar Anda tahu dimana tempat yang strategis untuk usaha tersebut.
https://www.pitutur.web.id/2021/02/peluang-usaha-kuliner-kentang-goreng-spiral.html