Mancing Menggunakan Joran Tegek
Mancing Menggunakan Joran Tegek, Mungkin 10 tahun lalu tidak banyak orang pemancing menggunakan joran tegek untuk memancing.
Mancing Menggunakan Joran Tegek - Mungkin 10 tahun lalu tidak banyak orang pemancing menggunakan joran tegek untuk memancing. Namun, berbeda halnya dengan masa kini. Memancing pinggiran dengan joran tegek makin digemari.
Dulu, saya sering berpikir “ngapain mancing pakai joran yang panjaaaang banget? Apa gak capek?”... tapi kini keadaan sungguh berbeda. Ternyata apa yang kita pikir tidak menarik dan memberatkan, kini malah makin digemari, menjamur dan mengasyikkan sekali.
Memancing dengan joran tegek atau joran telescopic yang tanpa ring guide identic dengan memancing pinggiran. Baik pinggiran laut atau di rawa.
Memancing pinggiran laut atau mancing dasaran juga, bisa disebut surffishing atau rockfishing, namun masalah peralatan pancing itu berbeda dan bermacam-macam. Kembali pada kesukaan dan kebiasaan yang enjoy bagi pemancing.
Joran tegek atau joran teleskopik salah satunya. Menggunakan joran tegek ini tidak perlu memakai reel pancing. Cukup senar aja yang panjangnya secukupnya dengan panjang joran tersebut atau lebih. Oh ya rata-rata panjang joran tegek adalah 360 cm sampai 700 cm.
Mancing Dengan Joran Tegek
Nah, berikutnya adalah: ikan apa yang menjadi tujuannya? Mayoritas untuk mancing pinggiran laut atau pantai adalah ikan baronang. Dan bila mancing di rawa ada yang bahkan untuk mancing ikan toman.
Lokasi pemancingan yang berbeda menjadikan berbeda pula tujuan ikan yang disasar / ditarget. Maklum, kita-kita pemancing suka yang berbeda cara meskipun alat pancingnya sama. Tidak masalah sih.
Berikutnya lagi adalah masalah umpan. Mancing baronang di pinggir laut dengan joran tegek bisa menggunakan umpan lumut. Itu sih yang umum. Tetapi pada tahap pengembangan variasi umpan, banyak yang menggunakan umpan hidup atau umpan palsu.
Pada lokasi mancing di daerah rawa atau sungai, mancing dengan joran tegek tersebut pun bisa menggunakan sembarang umpan. Ada yang pakai cacing biasa, lumut, ikan hidup atau bahkan juga umpan palsu seperti froggy.
Cara melempar lure / umpan dengan menggunakan joran tegek ada beberapa cara yang umum. Pertama ada yang biasa langsung di lempar aja dan yang berikutnya ada yang dengan melontarkannya dengan mana senar dipegang dan dilepaskan memanfaatkan lenturan joran.
Kelebihan memancing dengan joran tegek
kelebihan dan keasyikan lainnya menggunakan joran tegek adalah bisa memanjangkan atau memendekkan joran seenak kita sendiri; sesuai kebutuhan kita. Tatkala panjang joran tegek adalah 7 meter dan kita ingin menggunakannya pada panjang 4,5 meter maka kita tinggal memendekkan ruasnya saja. Nah, di sini ada perbedaan antara joran tegek yang mahal dan joran tegek yang murah.
Ketika kita mendapatkan strike atau tarikan, dengan joran tegek kita tidak perlu repot-repot menggulung reel pancing..hehehe.. cukup ditahan saja dan diangkat. Kelenturan joran tegek secara otomatis akan menarik ikan besar atau kecil (sesuai kapasitas sasaran) akan terangkat dan menyerah dengan sendirinya.
Untuk joran tegek yang mahal seperti punya shimano atau Tica yang harganya 800 ribuan – 1 jutaan di beberapa toko pancing online atau offline, itu bila dipendekkan maka tetep nyaman dipakai. Selisihnya adalah pada joran yang tidak kocak pada ruasnya. Ibaratnya seperti langsung mampet dan tidak bersuara berisik. Beda dengan joran tegek yang harganya murah bila dipendekkan kadang masih kocak dan bersuara sehingga mengurangi kenyamanan memancing.
Demikian sih yang saya tahu dikit tentang joran tegek. Silahkan memilih joran yang enjoy aja di tangan dan di kantong anda. Walaupun bagaimana, sensasi memancing tegek pinggiran memiliki keistimewaan dan karunia indah tersendiri.